Jepara – Lapangan voli Desa Kedungmalang kecamatan Kedung Minggu (20/3) terlihat semarak pasalnya hari itu adalah penyerahan piala bergilir Wakil Bupati Jepara dalam rangka Turnamen voli antar desa “ Putra Maulana”. Subroto wakil bupati Jepara tidak bisa hadir karena kesehatannya terganggu dan mewakilkan kepada Pratikno anggota DPRD dari Partai Nasdem untuk menyerahkan piala bergilit dan uang pembinaan.

Adapun club voli yang keluar sebagai juara adalah sebagai berikut , juara I Club Ronggo Jati dari Tahunan, Juara II club KVC dari desa Kaliombo sedangkan juara III club Ranu Joyo dari desa Karangaji. Juara Harapan 1 tuan rumah Club Putra Maulana Kedungmalang 1 dan juara harapan 2 Club Tunas muda Kedung malang 2.

Ngateman selaku Ketua Panitia Turnamen mengucapkan terima kasih kepada seluruh fihak mulai dari peserta turnamen, para sponsor dan juga masyarakat desa Kedungmalang  atas terselenggaranya Turnamen di desa Pantai ini. Harapannya tahun depan Turnamen ini bisa kembali digulirkan dengan jumlah peserta yang lebih banyak. Diharapkan pula dari turnamen ini tercetak bibit baru atlet dari olah raga voli.

“ Kami selaku teman-teman panitia mengucapkan terima kasih yang tidak terhingga kepada semua fihak. Kami tidak menyakngka jika sambutan masyarakat sungguh luar biasa “, katanya.

20160320_163707

Demikian pula F. Razikin Petinggi desa Kedungmalang mengemukakan , ia merasa bangga dengan adanya Turnamen bola voli ini. Desa Kedungmalang yang dulunya tidak dikenal oleh public kini mulai diperhitungkan karena kreatifitas warganya. Meski yang menyelenggarakan anak-anak nelayan hasilnya sungguh cukup luar biasa.

“ Dalam turnamen ini kita tidak mencari juara yang terpenting adalah terciptanya persahabatan antar desa. Selain itu juga bagaimana kegiatan olah raga bola voli ini lebih meningkat lagi di desa masing-masing “, tambah Petinggi.

Pratikno  anggota DPRD Jepara dari partai Nasdem yang mewakili wakil Bupati Jepara saat penyerahan piala bergilir mengatakan , adanya Turnamen bola voli ini diharapkan tercipta persatuan dan kesatuan antar desa. Selain itu juga bisa menggiatkan dan menumbuhkan kecintaan masyarakat dengan olahraga. Oleh karena itu ia mengapresiaasi kegiatan ini secara positif dan akan terus memberikan dukungannya.

“ Saya berharap turnamen seperti untuk tahun yang akan datang lebih semarak , jumlah peserta lebih ditingkatkan sehingga kegiatan ini lebih semarak lagi. Kami akan terus memberikan dukungan dan support kepada desa yang berkegiatan positif “, kata Pratikno.

Usai penyerahan piala bergilir dari wakil bupati Jepara , selanjutnya digelar pertandingan eksebisi antara juara Turnamen Ronggo Jati dari Tahunan melawan Putra Amba VC dari desa Platar. Acara pertandingan persahabatan ini menjadi obat penyejuk bagi warga desa Kedungmalang dan sekitarnya yang senang akan olah raga bola voli ini. (Pak Muin)

INILAH VIDEONYA