Tedunan – Desa Tedunan kecamatan Kedung Rabu 21/8/2024 menggelar acara sedekah bumi sebagai perwujudan rasa syukur dan penghormatan pada para leluhur. Acara yang dipusatkan di Balai Desa dengan rangkaian selametan seluruh warga dan juga gelaran hiburan untuk warga berupa pementasan wayang kulit . Sebelumnya juga digelar aneka lomba memperingati HUT RI ke 79.
Petinggi Tedunan Zafi’i yang dihubungi kabarseputarmuria mengatakan , tradisi sedekah bumi merupakan kearifan lokal yang terus dijaga dan dilestarikan . Selain memupuk rasa kebersamaan antar warga juga sebagai perwujudan rasa syukur kepada Allah SWT. Tidak itu saja ajang sedekah bumi ini juga sebagai acara kirim doa bagi para leluhur atau pendahulu.
” Selametan tahun ini kita adakan lebih meriah daripada tahun yang lalu. Seluruh warga kita undang semua mulai dari bapak bapak , ibu ibu dan anak anak berdo’ bersama di balai desa. Kita hadirkan KH. Masduki Ridwan untuk memberikan pengajian “, kata Zafi’i .
Selain acara selametan pemerintah desa juga menggelar hiburan untuk warga masyarakat berupa wayang kulit. Adapun dalang yang mementaskan wayang adalah Ki Sasmito Cokro dengan lakon Manjinge Aji Brojodento – Brojomusti . Pementasan wayang dimulai jam jam 8 malam sampai selesai bertempat di area Balai desa Tedunan.
” Monggo seluruh warga kami harap bisa nonton wayang kulit yang kami pentaskan di balai desa. Selain itu bisa bisa menikmati aneka jajanan yang dijual UMKM dan juga aneka mainan anak anak “, tambah Zafi”
Menurut Zafi’i desa Tedunan kecamatan Kedung kabupaten Jepara merupakan desa pertanian. Bulan ini hampir semua petani hasilnya bagus sehingga perlu disyukuri. Dengan digelarnya acara sedekah bumi diharapkan petani di desa Tedunan ke depannya bertambah sejahtera hidupnya dengan hasil pertanian yang melimpah
” Alhamdulillah tahun ini saya nggarap beberapa bau dari bengkok saya dan hasilnya bagus .Hampir semua petani sudah panen dan hasilnya rata rata bagus “, pungkas Zafi’i. ( Pak Muin )