Jepara – Jika anda orang Pecangaan atau tinggal di Pecangaan pasti tahu akan warung makan yang satu ini. Warung ini sejak dahulu hingga sekarang penampilan serta menunya tidak ada perubahan. Warung ini tepatnya di depan Puskesmas Pecangaan dan kini di sebelah selatan Alfa Mart . Dulu penjualnya adalah ibunya namun kini sudah digantikan oleh anaknya.
Warung makan yang tertua dan terlama di Pecangaan sekarang bernama Warung makan Hj. Rondiyah. Menu yang di tawarkan untuk pelanggannya bermacam-macam ada nasi rames, pecel,lodeh, sayur asem, bening dan juga sop udang maupun sop daging. Selain itu ada berbagai macam gorengan, kerupuk , gimbal sampai dengan bothok dan pepes ikan.
“Kalau pagi hari menu masih komplit , namun jika sudah lepas dhuhur beberapa menu ada yang sudah habis . Kalau ditanya mana yang paling laris ya semua setiap harinya habis. Tetapi kebanyakan pelanggan senang akan sop daging dan udang “, ujar penjual pada kabarseputarmuria.com
Pelanggan warung makan “Hj Rondiyah “ ini dari berbagai kalangan mulai dari yang naik motor sampai dengan yang naik mobil. Ada pegawai kantoran , sales dan banyak pula sopir dan kernet angkutan. Sehingga jika jam makan tiba mulai jam sebelas siang sampai jam dua siang warung ini tiada pernah sepi dari para pelanggannya. Selain sendirian banyak pula yang berombongan satu mobil untuk makan bersama di warung ini .
Selain rasanya yang enak dan sedap masakan dari Warung ini dari dulu hingga sekarang tidak mengalami perubahan. Sehingga pelanggan setianya ada yang menikmati hidangannya lebih dua puluh tahun.Harganyapun bagi kantong pelanggan juga tidak membuat kantong kering. Untuk makan siang satu orang cukup Rp 10 ribu dengan menu tinggal pilih ada sop udang , sop daging, sayur bening, asem-asem atau pecel lele.
Kondisi warung makan “Hj Rondiyah” cukup sederhana dari tempat duduk maupun aksesorinya . Hanya berukuran 5 X 4 meter dan memuat paling banyak 15 orang pelanggan. Sehingga jika tiba jam makan pelanggan kadang harus menanti terlebih dahulu. Meskipun demikian pelanggannyapun setia antri untuk menanti giliran makan.
Salah satu pelanggan warung makan “Hj. Rondiyah “ mengatakan , selain rasanya yang tidak berubah dari dulu harganyapun tergolong ekonomis . Sehingga siapapun bisa menikmati hidangan makan pagi atau makan siang di warung ini. Oleh karena itu sering pelanggan darim luar kota yang mengadakan perjalanan ke Jepara sering kembali mampir ke warung ini.
Nah bagi anda yang belum pernah mencoba hidangan warung makan “Hj. Rondiyah” pecangaan ini anda bisa mampir untuk merasakan kelezatan dan sedapnya masakannya. Ada sop udang , sop daging, rames, bening m lodeh dan juga pecel lele. Sumoggo !!!! (Muin)