Pati  –  Pasangan Budiyono dan Novi Eko Yulianto sebagai bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Pati mendatangi Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pati jelang penutupan pendaftaran calon Bupati dan Wakil Bupati Pati Kamis malam (29/8/2024).

Paslon Budiyono Dan Novi Eko Yulianto didampingi para petinggi partai pengusung
berlambang Ka’bah.
Seperti diketahui Budiyono dari kalangan santri yang pernah menjabat Wakil Bupati Pati ketika mendampingi Haryanto pada tahun 2012 – 2017, sedangkan Novi Eko Yuliyanto merupakan tokoh nasionalis dan juga Kepala desa di wilayah kecamatan jakenan pati.

Setelah dilakukan verifikasi oleh KPU berkas paslon Budiyono-Novi Eko Yulianto yang dukung Partai Persatuan Pembangunan dan Partai Amanat Nasional (PAN) dinyatakan telah lengkap dan memenuhi syarat.

Budiyono mengucapkan syukur alhamdulilah karena pendaftaran dirinya telah dinyatakan sah oleh KPU, ditandai dengan diterimanya BA pendaftaran sebagai bakal calon Bupati dan wakil Bupati Pati pada pilkada 2024.
Semua Ini adalah amanat dari para tokoh masyarakat, para Kyai dan Santri.

“Dengan semangat perjuangan saya bertekad untuk pati menjadi lebih baik.
Amanah yang kami terima akan kami laksanakan dengan penuh tanggung jawab, kami akan bertindak adil, dan pastinya berbuat lebih baik untuk kemajuan Kabupaten Pati “.ucap Budiyono.

Muslikan Ketua Tim Pemenangan Pasangan Budiono-Novi menyebut, PPP Pati mengusung Pasangan Budiyono-Novi mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pati, dikuatkan para Ulama Kyai Dan Santri Siap Dukung Budiyono -Novi Eko Yulianto Maju Pilkada Pati.

“Bahwa politik itu dinamis, Jadi tidak mengherankan perubahan dukungan itu terjadi pada kamis malam.(29/8/24).

Munculnya nama Budiyono dan Novi Eko Yulianto bukan tiba-tiba datang, akan tetapi berdasarkan kajian intens, termasuk juga arahan dari para ulama dan santri. Merupakan komitmen dari awal bahwa PPP harus mengusung calon bupati atau wakil bupati dari kalangan santri dan ulama kabupaten pati.
Budiyono adalah satu-satunya kontestan yang ada, asli santri tulen yang didukung ulama dan kiai, kemudian kita kolaborasikan dengan Mas Novi dari kalangan nasionalis”, papar Muslikan Politisi PPP.

Dalam konferensi pers, Budiyono menyampaikanrasa terima kasih kepada partai pengusung, relawan, kiai, ulama dan santri, yang telah mendukungnya untuk maju dalam Pilkada Pati 2024.“Insya Allah kami bertekad untuk mengawal program dari pemerintah pusat supaya bisa terealisasi sampai ke tingkat bawah dan dirasakan oleh seluruh elemen masyarakat Kabupaten Pati”, tuturnya ( Agus )