Jepara – Pengecatan bangunan jika dikerjakan ahlinya selain waktu pengerjaannya cepat juga biaya bahan juga lebih ekonomis. Oleh karena saat ini pemilik bangunan memborongkan pengecatan bangunan pada jasa atau pemborong. Salah satu jasa pemborong pengecatan gedung adalah usaha “ Berkah Abadi “ milik Muhammad Noor Atiq desa Karangaji kecamatan Kedung.
Usaha yang ditekuni selama 18 tahun ini berjalan terus sampai sekarang. Meski hanya lokalan Jepara saja namun orderan terus mengalir . Hal ini karena pekerjaan pemborongan pengecatan disetiap tempat tidak mengecewakan. Sehingga satu tempat selesai selanjutnya pindah di tempat lain.
“ Sebelum kerja disini saya menggarap pengecatan gedung total di SDIT Mulyoharjo Jepara. Selain seluruh gedung juga ada masjid di dalam sekolah itu. Kalau tidak salah hitung total semua ada 400 meter persegi luar dalam “, kata Atiq pada kabarseputarmuria Rabu 8/7/2024 di Masjid Jami’Baitul Makmur desa Kedungmutih Demak.
Di Masjid Jami’ Baitul Makmur desa Kedungmutih Demak ini ia mendapat borongan pengecatan total luar dalam. Perkiraan total yang diagram semuanya sekitar 3.000 meter persegi. Adapun cat yang digunakan adalah mowilex luar untuk semua bagian luar dan dalam. Pekerjaan ini dari bahan dan tenaga semua menjadi pekerjaannya.
“ Kalau kemarin saya menggarap di Jepara 4.000 meter persegi waktu kerja sebulan lebih sedikit. Namun kalau disini kemungkinan ya sama sekitar satu bulan . Meski total meterannya kurang namun perlu servis tembok dan pilar karena banyak yang rusak “, tambah Atiq .
Dalam hal pemborongan pekerjaan , ia menawarkan kepada pemberi kerja ada beberapa pilihan. Ada yang borong tenaga saja , semua alat dan bahan disediakan pemberi kerja. Namun ada juga system borong total . Semua tenaga , alat dan bahan ia yang menyediakan pemberi kerja terima jadi.
“ Untuk biayanya tergantung dari bahannya kalau untuk tenaga biasanya sudah standart . Cuma untuk bahannya tergantung dari merk catnya karena cat itu berbeda merk berbeda harga. Sehingga sebelum kita kerja kita rembug dulu . Kalau sudah sepakat harga dan cara kerja baru kita mulai “, katanya lagi.
Selama 18 tahun menekuni usaha ia tidak hanya terima pengecatan saja . Namun beberapa pekerjaan yang ada kaitannya dengan pembangunan rumah atau gedung juga ia tangani. Diantaranya pasang terali , pagar , keramik lantai dan dinding sampai dengan pasang plavon aneka bahan. Hasil pekerjaanya tersebar di saantero Jepara mulai dari Kampus , Sekolah,Masjid , Musholla dan gedung gedung lainnya.
“ Monggo yang punya pekerjaan dan ingin diborongkan agar cepat selesai dengan hasil bagus bisa hubungi saja. Mau cepat dan mau santai juga bisa karena kita punya tenaga professional yang cukup banyak. Kalau di Masjid ini saya kerjakan tukang sejumlah 7 orang “, kata Atiq menutup sua .( Pak Muin )
Nama Usaha : Berkah Abadi
Alamat : Ds. Karangaji kec.Kedung Jepara
HP/WA : +62 821-3364-1348
Melayani : Pengecatan Gedung, Masjid , Plafond , Teralis dll