AKBP Anita Indah ,SIK,MH sematkan Tanda Nama Diklat Secara Simbolis pada peserta

Jepara – Pendidikan dan Latihan ( Diklat ) Satuan Pengamanan ( Satpam)  Gada Pratama Polda Jateng  di Jepara  resmi dibuka pada Selasa  (23/1) pagi di Gedung Haji Jepara . Upacara pembukaan dipimpin langsung oleh Kasubdit Binsatpam Polsus Ditbinmas Polda Jateng AKBP Anita Indah, SIK,MH mewakili Kapolda Jateng.

Dalam kesempatan tersebut hadir juga Kasat Binmas dan staf,Pimpinan BUJP PT Garda Total Security Jateng  dan Cabang Jepara , serta 68 peserta diklat  . Saat sambutan, AKBP Anita Indah ,SIK,MH  berpesan kepada para peserta untuk bersungguh-sungguh dalam mengikuti diklat satpam ini.

“Pelatihan ini, merupakan salah satu upaya dalam meningkatkan kemampuan personel. Agar memiliki ketrampilan dan cara bertindak baik perorangan maupun kelompok,” ujarnya AKBP Anita Indah.

AKBP Anita Indah ,SIK,MH berbincang bincang dengan peserta diklat Satpam usai upacara pembukaan (Foto: Pak Muin/kabarseputarmuria)

Terutama, lanjut AKBP Anita, yang berkaitan dengan pengamanan fisik. Dalam rangka pengamanan swakarsa pada lingkungan atau kawasan kerjanya sesuai tupoksi dan peran Satpam,” imbuhnya.

AKBP Anita Indah pun berpesan kepada para peserta. Untuk mengikuti pelatihan dengan sebaik mungkin. Sehingga dapat menyerap pengetahuan dan ketrampilan yang Instruktur berikan selama pelatihan.

“Kepada 68 peserta pelatihan ikuti kegiatan ini dengan sungguh-sungguh. Supaya rekan-rekan setelah selesai pendidikan ini, mendapatkan hasil yang optimal. Memenuhi standar kualifikasi Gada Pratama guna mendukung pelaksanaan saat bertugas,” pesannya.

AKBP Anita Indah juga berharap kepada panitia penyelenggara. Dengan mulainya pelatihan yang waktunya sangat singkat ini, agar para Instruktur dan pembina dapat melaksanakan tugasnya dengan baik.

“Saya harapkan dalam membina, membimbing dan mengarahkan para peserta, di laksanakan dengan baik. Sehingga semua program kegiatan dapat berjalan dengan lancar dan mencapai hasil yang maksimal,” tambahnya.

Terkait situasi jelang pemilu sebagai Satpam harus ikut menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Sebagai satpam mempunyai hak untuk memilih dan juga mengikuti kegiatan kampanye namun  harus selalu menjaga ketertiban di lingkungan masing masing.

AKBP Anita Indah ,SIK,MH didampingi Direktur BUJP PT Garda Total Security dan Kepala Cabang Jepara (Foto: Pak Muin)

“ Untuk satpam dan keluarganya saya berpesan jika mengendarai kendaraan bermotor waktu kampanye hindari penggunaan knalpot bronk . “, pesan Anita.

Di tempat yang sama Karbollah pimpinan BUJP PT Garda Total Security Cabang Jepara mengatakan, diklat Satpam tahun 2024 ini diikuti 68 peserta  sebagian besar dari Jepara ada juga dari Demak dan 1 dari luar Jawa.

“ Setiap tahun BUJP PT Garda Total Security mengadakan diklat Satpam Gada Pratama . Ini semua merupakan permintaan berbagai Perusahaan yang ada di Jepara. Sehingga mereka yang lulus nantinya akan langsung penempatan “, kata Karbollah. (Pak Muin )