Demak – Salah satu usaha kecil yang terus tumbuh dan berkembang adalah usaha pembuatan kerupuk.Kerupuk saat ini menjadi cemilan wajib di kala kita makan nasi. Sehingga penjualan kerupuk cukup laris di pasar pasar dan juga warung warung. Salah satu jenis kerupuk adalah kerupuk krecek berbahan tepung.
Salah satu pengusaha kerupuk krecek berbahan tepung adalah Suparto warga desa Wonorejo kecamatan Karanganyar kabupaten Demak. Ia membuka usaha kerupuk ini berawal dari menjualkan produk orang lain. Ketika permintaan selaku naik dan ada modal sedikit akhirnya ia membuka usaha pembuatan kerupuk sendiri.
” Ya yang namanya membuka usaha tidak langsung besar seperti ini. Dulu yang buat satu kilo dua kilo saya kerjakan dengan istri . Setelah jadi kemudian dipasarkan ke mana mana habis buat lagi. Karena kerupuk yang saya buat banyak yang suka permintaan terus naik akhirnya cari pembantu “, kata Suparto pada kabarseputarmuria Selasa 13/6/2023
Kerupuk krecek berbahan tepung buatan Suparto ini sekilas seperti kerupuk krecek berbahan kulit. Selain teksturnya halus juga bentuknya bagus setelah di goreng dan dibungkus.Sehingga tidak mengherankan banyak pengepul yang datang ke rumahnya untuk kulakan.
Ia menyediakan untuk para pengepul kerupuk mentah dan matang sudah di goreng. Untuk yang mentah saat ini ia jual perkilonya Rp 17.000 ribu sedangkan yang sudah matang ia bungkus 1/4 kilo dengan harga Rp 6.500. Baik mentah atau matang ia terima pembelian berapapun ia layani.
” Selain pedagang lokalan Demak dan sekitarnya .Kerupuk krecek tepung buatan saya ini sudah kita kirim ke Kalimantan .Kita kirim via ekspedisi sesuai permintaan . Di sana kerupuk juga menjadi makanan favorit “, tambah Suparto yang pernah menjabat sebagai Kades Wonorejo.
Produksi kerupuk krecek tepung Suparto saat ini rata rata perhari 1,5 kwintal bahan baku. Semua produksi menggunakan mesin mulai dari mencampur bahan sampai potong pakai mesin. Saat ini ia dibantu dua orang tenaga bagian pengeringan. Ia selalu menjaga kualitas kerupuk buatannya .Selain awet jika disimpan lama juga rasanya yang khas.
Terkait perijinan usaha kerupuknya sudah ada label halal dari MUI sehingga aman Di konsumsi. selain itu ia juga menjaga kualitas dengan cara pemilihan bahan baku tepung yang nomor satu. Ia ingin usaha kerupuk ini terus berkembang karena menjadi satu satunya usaha untuk menghidupi keluarganya.
Terkait produksi kerupuk stok selalu tersedia baik musim kemarau atau musim hujan. Dikala musim kemarau ia membuat lebih sehingga ketika musim hujan tiba stok kerupuk masih ada dan tinggal jual saja.Meskipun disimpan cukup lama kerupuk buatannya tetap awet dan tidak berjemur dikala musim hujan.(Muin)
Nama Usaha : Kerupuk Krecek Tepung
Tempat Usaha : Desa Wonorejo kecamatan Karanganyar kabupaten Demak
Pemilik usaha : Suparto +62 821-3617-2941