Jepara – Satu bulan lagi bulan Qurban tiba peternak hewan qurban mulai memajang dan memasarkan dagangannya. Jika hari biasa pasokan sedikit maka di bulan Dzul Qo’dah atau satu bulan sebelum tiba hari raya qurban pasokan hewan ternak ditambah. Mereka kulakan Sapi, Kerbau atau kambing dari pasar pasar hewan atau peternak rumahan.

Seperti halnya Zaenal Fathoni warga desa Pulo darat kecamatan Pecangaan ini . Setiap tahun ia “mremo” hewan qurban. Tahun 2022 ini ia mulai menambah stok hewan ternaknya dengan meminjam uang dari sebuah Koperasi untuk kulakan Kerbau,Sapi atau Kambing. Nanti setelah penjualan Hewan Qurban selesai pinjaman di tutup dan tahun berikutnya mengambil lagi.

“ Saya sudah langgaan ambil pinjaman untuk kulakan hewan korban di Koperasi ini. Untuk pinjaman tergantung modal di rumah . Kalau sudah ada ya tinggal pinjam sedikit. Jika tak ada ya pinjam banyak. Hari ini saya pinjam Rp 50 jutaan nanti kita belikan sapi atau kerbau “, kata Zaenal Fathoni yang di temui kabarseputarmuria di sebuah Kperasi yang berkantor di Pasar Baru desa Kedungmutih Demak.

Zaenal Fathoni yang pensiunan Guru Agama Islam menambahkan, ia setiap tahunnya mremo hewan qurban . Setiap tahunnya ia menjual hewan qurban 15 -20 ekor. Hewan hewan itu dibeli dari pasar hewan terdekat. Kalau tidak ada dagangan iapun keluar masuk ke peternak untuk menemui langganannya. Ia banyak kenal peterna sapi kerbau atau kambing di kampung kampung.

“ Saya usaha ternak Sapi .Kerbau, dan Kambing sudah ada 20 tahun lebih. Sebelum pensiun ya kerja sambilan . Kini jadi pekerjaamn tetap jadi ya setiap hari ngarit cari rumput . Karena saya usaha jual ternak ini tidak musiman. Setiap waktgu datang ke rumah saya pasti ada melayani orang yang punya gawe “, tambah Zaenal Fathoni.

Untuk harga ternak qurban tergfantung dari bentuk hewannya misalnya beratnya dan kondisi yang lainnya. Namun untuk gambaran satu hewan ternak Sapi atau kerbau untuk korban budget yang harus disiapkan paling tidak Rp 20 Juta . Sedangkan untuk yang bagus paling tidak butuh dana Rp 30 jutaan. Untuk yang sedang sedang Rp 25 jutaan.

“ Kalau untuk Kambing ya paling murah sekitar Rp 3 jutaan . Yang bagus gemuk ya sekitar 4 Jutaan. Untuk Harga Rp 2,5 juta sis ada tapi dagingnya sedikit karena hewannya tidak terlalu besar,”, kata Zaenal Fathoni.

Nah bagi siapa saja yang butuh hewan Qurban mulai Sapi ,Kerbau atau Kambing bisa datang ke rumah Zaenal Fathoni. Lokasi rumahnya di desa Pulo darat kecamatan Kedung kabupaten  Jepara. Ancer ancernya Café Dharmawangsa masuk sekitar 100 meter rumah pas tikungan adapun no HPnya 081326520221. ( Pak Muin)