Pati – Sugiyono Kepala Desa Kebonsawahan kecamatan Juwana kabupaten Pati, melantik dan mengambil sumpah dan janji 4 perangkat baru bertempat di aula balai Desa setempat Rabu siang (26/04).
Acara pelantikan dengan undangan terbatas tetap melaksanakan prokes. Hadir selain Kepala Desa Kebonsawahan Sugiyono, Panwascam Juwana , Camat Juwana Sunaryo SH.MM, Dan Ramil , Kapolsek juwana diwakili wakapolsek. Panitia penerimaan perangkat desa tahun 2022, Ketua BPD, Ketua RW, Ketua RT, LPMD, tokoh masyarakat serta keluarga perangkat yang dilantik.
Kepala Desa Kebonsawahan Sugiyono menyebut hari ini telah resmi melantik dan megambil sumpah dan janji kepada 4 perangkat desa baru, hasil seleksi PPD tahun 2022. Berdasar Surat Keputusan (SK) Kepala Desa Kebonsawahan No 06 th 2022
Arik Kusumawardani Sebagai Kasi Pemerintahan SK No 07 tahun 2022 EKO SUSILO sebagai Kaur Keuangan SK No. 08 tahun 2022 Julian Andi Prasetyo Kasi Pelayanan. No.09 tahun 2022 Heru Prasetyogo sebagai Kaur Tata usaha dan Umum
“Empat perangkat yang baru dilantik, untuk mengisi kekosongan jabatan di Pemerintah desa Kebonsawahan yang selama ini kosong. Semua itu agar pelayanan terhadap masyatakat didesa Kebonsawahan makin optimal “.sebutnya
Sugiyono berpesan Perangkat desa bertugas membantu Kades dan bertanggung jawab kepada Kades, serta dalam melaksanakan tugas sesuai tugas pokok dan fungsi (tupoksi) masing – masing.
“Segera laksanakan tugas sebaik – baiknya, dengan penuh tanggung jawab sesuai peraturan perundang-undangan,” pesan Sugiyono
Sementara Camat Juwana Sunaryo SH. MM berpesan sebagai perangkat yang hari ini dilantik segera menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab dengan memahami tupoksi masing – masing agar roda pemerintahan desa berjalan dengan baik.
“Segera berkoordinasi dengan perangkat desa lainnya agar terjalin komunikasi baik untuk bersama – sama memajukan pemerintahan desa Kebonsawahan Kecamatan Juwana ” pungkasnya.
Ditempat lain Kades Sekarjalak Wiryanto, SE melantik Sektetaris desa, Kasi Pelayanan, Kaur Umum dan Perencanan, Rabu malam ( 27/4) di balai desa Sekarjalak Kecamatan Margoyoso.
Wiryatno Kades Sekarjalak menyebut perangkat yang di lantik Sekretaris desa Arjuna Guruh Kurniawan Amd, Kasi Pelayanan Agus prawiro SPdi, dan Kaur Umum dan Perencanaan Meilianto Dwi Teguh Prakosa.
Camat Margoyoso Suristo SH mengungkapkan, sebagai tim Pengawas tingkat Kecamatan Margoyoso bersama Danramil Kapten Inf Jubaidi.
Kapolsek AKP Imam Basuki, mengapresiasi Panitia PPD th 2022 dan Kades Sekarjalak, mulai tahapan demi tahapan pengisian perangkat desa berjalan dengan baik dan sukses.
” Pejabat yang sudah dilantik segera menyesuaikan diri, tugas sudah menghadang didepan, apalagi Bulan Mei mendatang mulai menarik pajak. Hasilnya harus makin baik”. Pintanya
Di sela- sambutan Camat Margoyoso sekaligus mohon pamit, sebab per 1 mei 2022 dirinya purna tugas.Suristo meminta mohon maaf segala kekurangan dan kelebihannya dalam bertugas di wilayah Kecamatan Margoyoso. ( Agus/ Idro )