SEMARANG – Panglima Santri Gayeng Nusantara Sekaligus Wakil Gubernur Jawa Tengah H. Taj Yasin Maimoen, Rabu (28/04/2021) melepas 18.000 bantuan paket sembako yang akan didistribusikan di 35 kabupaten/kota di Jawa Tengah. Pemberian bantuan paket sembako ini merupakan inisiasi dari Santri Gayeng Nusantara (SGN)
Panglima Santri Gayeng Nusantara (Gus Yasin) sangat mengapresiasi kegiatan sosial yang dilakukan teman-teman SGN. Kegiatan itu menjadi salah satu bukti kepedulian mereka untuk menolong sesama.
“Ini kawan-kawan Santri Gayeng Nusantara di 35 kabupaten/kota di Jawa Tengah dan sebagian di Jawa Timur, Alkhamdulillah bisa membagikan ke masyarakat. Saat Ramadhan ini, kita disiapkan untuk menambah ketaqwaan kepada Allah dengan tolong menolong, gotong royong dan melakukan tindakan sosial,” dawuh beliau di Kampus IKIP Veteran.
Penerima bantuan berupa beras, gula pasir dan minyak goreng ini, lanjut Gus Yasin, ditargetkan menyasar warga dhuafa/ fakir miskin, sedangkan teknis distribusinya diatur oleh pengurus Kabupaten SGN.
“Dalam aksi ini kami juga berikhtiar ingin mengentaskan kemiskinan. Terima kasih kepada teman-teman Santri Gayeng Nusantara dan donatur yang tidak mau disebutkan namanya, yang telah memberikan kontribusi,” tuturnya.
Gus Yasin menambahkan, nantinya, jumlah bantuan sembako yang diberikan di kabupaten/kota tidak sama. Sebab, pemberian bantuan sembako menyesuaikan jumlah calon penerimanya.
#GusYasin
#SantriGayeng
#SantriGayengNusantara
#PanglimaSantriGayeng