Demak- Personil Koramil 11/Sayung Kodim 0716/Demak Dipimpin Danramil 11/Sayung Kapten Inf Triyono memberikan bantuan berupa 100 nasi kotak kepada warga masyarakat yang terdampak rob di Desa Sidogemah Kecamatan Sayung Kabupaten Demak. Jumat (22/05/2020).
Dalam kegiatan ini,Danramil Kapten Triyono dan babinsa Sidogemah Pelda Budi secara Dor To Dor mendatangi rumah rumah penduduk yang yang dinilai butuh uluran tangan tangan akibat terdampak pandemi Covid-19 yang juga berbarengan dengan bulan puasa sekaligus dalam rangka Jumat Barokah.
Dandim 0716/Demak melalui Danramil 11/Sayung Kapten Inf Triyono mengatakan, penerima bantuan diprioritaskan terutama kepada warga yang tidak mampu. Pemberian bantuan nasi kotak itu diberikan langsung kepada warga sekitar untuk berbuka puasa.
“Jumat Barokah yang dilaksanakan Personil Kodim 0716/Demak melalui Koramil 11/Sayung ini sebagai bentuk wujud kepedulian Kodim 0716/Demak untuk berbagi terhadap sesama di bulan yang penuh berkah ini dan juga dapat meringankan beban ekonomi masyarakat yang kurang mampu akibat dampak pandemi Covid-19,” ujarnya.
Sementara itu, ibu Saryati selaku warga setempat mengucapkan banyak terimakasih kepada anggota yang datang pada sore hari ini.
“Semoga menjadi berkah bagi kami dan pahala bagi bapak bapak TNI semuanya dan alhamdulillah dengan adanya nasi kotak ini kami bisa menikmatinya bersama keluarga,” sebutnya. Pendim 0716/Demak.