Demak – Setiap bulan Apit atau Dzulqo’dah sebagian masyarakat Jawa masih melestarikan tradisi turun temurun Apitan. Tradisi ini ad pula yang menamainya sedekah bumi bagi desa yang mengnda;kan sector pertanian dan perkebunan . Sedekah laut bagi desa desa yang mengandalkan laut sebagai sumber penghidupan warganya.
Tradisi sedekah bumi atau laut ini selain menggelar acara selamatan seluruh warga desa biasanya juga digelar acara hiburan untuk warga. Selain wayang kulit dan kethoprak banyak pula yang menggelar acara pergelaran music seperti orkes ndangdhut atau campur sari. Namun banyak pula yang menggelar Pengajian Umum dalam rangka memeriahkan acara sedekah bumi.
Acara sedekah laut inilah yang membuat Susi Pujistuti datang ke Demak menyambangi para nelayan yang sedang bergembira menyelenggarakan acara sedekah laut. Menteri yang di kenal cekatan ini ikut ke tengah laut berdo’ dan selamatan bersama nelayan . Menteri Susi dan Bupati Demak larut dalam rasa syukur menikmati bekal yang dibawa dari darat.
“ Apa yang dilakukan nelayan Betah Walang Demak ini adalah sebagai perwujudan rasa syukur dan juga menjaga lingkungan laut. Jika lingkungan laut dijaga dengan baik maka hasil laut akan berlimpah. Upaya yang baik ini tentunya bisa diikuti teman teman nelayan yang lainnya “, kata Susi Pujiastuti yang didampingi Bupati Demak M.Nasir diatas perhu Nelayan.
Menteri juga mendukung upaya nelayan Betah Walang dan sekitarnya yang menjaga kelestarian Rajungan di perairan Demak dengan penangkapan Rajungan yang selektif. Rajungan yang ditangkap adalah rajungan yang besar besar. Sedangkan rajungan yang kecil dn juga rajungan yang bertelor di lepas kembali untuk menjaga kelestarian hewan rajungan.
“ Teruskan system penangkapan Rajungan selektif , selaian itu juga area pemijahan rajungan terus dilestarikan jangan menangkap rajungan di area pemijahan. Penangkapan rajungan harus di laut yang bebas dri pemijahan dengan cara itu rajungan akan tetap lestari dan penghasilan Nelayan akan selalu ada disetiap waktu” tambah Susi.
Dalam acara sedekah laut di lepas Pantai Moro Demak itu Menteri Kelautan juga menebar benih Rajungan sebagai stoking untuk para nelayan. Diharapkan benih rajungan itu akan menjadi besar sehingga penghasilan nelayan bertambah banyak dengan adanya bibit baru itu. Sehingga laut yang dijdikan tempat pembibitan harus dihindari dari penngkapn rajungan oleh nelayan. (Muin)
Foto : Berita Satu