Grobogan- Bagi Rudi Hermanto warga RT 01 RW 11 desa Selo kecamatan Tawangharjo kabupaten Grobogan mengambangkan usaha agribisnis cukup menyenangkan. Selain membuat tanah hijau juga bisa menghasilkan pendapatan untuk keluarga yang cukup lumayan. Dua setengah tahun ini ia jadi  pengusaha agribisnis  budi daya buah belimbing.

Di kebunnya kini tumbuh 104 pohon belimbing selo yang dikenal besar buahnya dan manis rasanya. Pohon belimbing yang ditanam 2 ,5 tahun yang lalu kini mulai berbuah semuanya . Sehingga waktunya kini dicurahkan untuk merawat buah belimbing asli Gorobogan. Buah belimbing hasil kebunnnya ia pasarkan di area makam Ki Ageng Selo .

“ Ini hasil kebun saya sendiri mas monggo di rasakan ini ada yang besar , selain itu banyak pula pengepul yang datang ke kebun saya . Mereka kemudian menjual belimbing selo ini ke luar daerah “, kata Rudi Hermanto yang di temui kabarseputar muria  di depan Masjid Selo

Rudi mengatakan , ia awalnya kurang yakin jika berkebun belimbing ini prospeknya bagus. Awalnya ia mengira pohon belimbing selo ini berbuah membutuhkan  waktu 4 -5 tahun . Namun hasilnya mulai umur dua tahun sudah ada beberapa pohon yang berbuah. Setelah 2,5 tahun semua pohon belimbingnya sudah berbuah.

“ Oleh karena itu saya semakin yakin jika usaha berkebun belimbing Selo ini hasilnya luar biasa. Saya hitung satu pohon belimbing ini setahun bisa menghasilkan buah 50 – 60 Kg . Harga rata-rata buah belimbing ini setiap kilogramnya Rp 12 ribu – 14 ribu . Sehingga jika dihitung hasilnya satu pohon bisa menghasilkan uang Rp 600 ribu .

“ Nah jika kita punya 100 pohon belimbing Selo ini , hasil kotor setahunnya kurang lebih Rp 60 juta rupiah . Biaya operasional setelah pohon berbuah tidaklah banyak oleh karena itu . penghasilannya perbulan rata rata lebih 4 juta rupiah . Apalagi bisa memasarkan sendiri tentu hasilnya lebih banyak”, tambah Rudi.

Selain dirinya warga desa Selo dan sekitarnya banyak pula yang mengembangkan usaha agribisnis buah belimbing Selo ini. Oleh karena itu ia mengajak pada semuanya yang mempunyai lahan kosong bisa ditanami pohon belimbing Selo ini. Dengan pintu terbuka ia membagikan pengalamannya bertanam pohon belimbing Selo ini.

“ Monggo yang ingin belajar ke kebun belimbing saya dipersilakan , kita juga menyediakan bibit pohon belimbing Selo ini . Selain itu yang berminat untuk memasarkan buah belimbing ini juga dipersilakan. Yang membeli dengan memetik langsung buah belimbing juga kami persilakan “, tutur Rudi sambil memberikan nomor HP 082322072675 nya bagi yang ingin langsung datang ke kebunnya.(Muin)