Jepara  – Kepergian Ki Enthus Susmono selama-lamanya membuat semua fihak kehilangan. Beliau adalah Bupati Petahana Tegal yang akan maju lagi dalam Pilkada serentak bulan Juni. Tentang bagaimana bisa menjadi Bupati Tegal ada kisah nyata yang di tulis seorang netizen.

Dalam status akun FBnya Netizen Hisyam Zamroni dari Jepara menuliskan sebuah status yang isinya pertemuan dia dengan Ki Enthus Susmono. Hisyam bertemu dengan Ki enthuse dalam suatu acara di semarang. Berikut selengkapnya kisah pertemuannnya:

Saya ketemu dg Ki Entus Susmono pertama kali saat seminggu setelah beliau terpilih menjadi bupati Tegal di Hotel semarang di mana kami berdua di undang oleh Universitas Wahid Hasyim Semarang untuk presentasi tentang Pengembangan Budaya Lokal dalam Menumbuhkan Pembangunan Daerah…

Semalaman kami berdua begadang di taman hotel.. Beliau bercerita banyak bagaimana bisa di pilih menjadi Bupati hanya bermodalkan CD nyanyian tentang coblos entus karangannya sendiri yg dibagi bagikan kepada masyarakat dan dukungan habis habisan PCNU Tegal dan Banom Banomnya kepadanya…

Saya tidak modal mas untuk calon bupati, tapi karena masyarakat nyengkuyung habis habisan maka saya mampu mengalahkan calon lain yg banyak duwitnya.. Mengko tak warai carane..Hehehehe

Beliau melanjutkan ceritanya.. Saya akan tetap nddalang kanggo nafkahi anak bojo kalo hari sabtu dan ahad mas..
Begitu banyak beliau bercerita menyemangati aku ini.. Luar biasa..

Selamat jalan Ki Entus Susmono.. Aku tahu jalan sufimu kau sembunyikan..

Semoga husnul khotimah dan engkau bahagia menghadap Gusti Allah SWT.. Amin