Jepara- Menjadi pejabat tidak selalu berkesan resmi dan seremonial . Ada kalanya bersantai dan guyon bareng bareng rakyat. Itulah yang dilakukan wakil Bupati Subroto meski kelihatan serius dalam berbagai hal namun kadang kala juga perlu santai. Di sela –sela menyambut kedatangan SBY di kota Ukir wabup yang akrab di panggil bang BRO ini tampak bercanda dengan wartawan dan juga warga masyarakat.

“ Kepentingan saya pribadi sudah tidak ada lagi udah selesai  , namun ada beberapa orang yang mengharapkan ya saya tidak ingin mengecewakan saja. Itu kehendak rakyat dan selanjutnya adalah sebuah kompetisi saya tidak berambisi untuk jadi . Namun jika diberikan amanah ya saya terima “, kata Mas Bro yang ditanya kabarseputarmuria soal pencalonannya di pilkada Jepara 2017.

Selanjutnya Mas Bro juga mengemukakan masih banyak hal yang harus dibenahi agar Jepara lebih baik lagi. Pembenahan di berbagai bidang agar kesejahteraan masyarakat Jepara bisa meningkat. Kesejahteraan itu bisa dimulai dengan pembenahan dari Pendidikan,Kesehatan ,infrastuktur dan selanjutnya pilihan-pilihan lain sesuai potensi daerah.

“ Pendidikan kita ini masih 7 tahun artinya rakyat Jepara ini rata-rata sekolahnya SMP kelas 2. Kalau pendidikan dipertahankan sekarang kapan majunya maka kita harus lakukan terobosan “, ujar Subroto.

Oleh  karena itu pada tahun ini kita minta kepada Dinas Pendidikan dan Olah Raga bagaimana caranya pendidikan di Jepara ini tuntas 9 Tahun. Minimal warga Jepara lulus sampai kelas III SMP/MTs. Dengan pendidikan yang bagus nantinya kesejahteraan akan terpenuhi sendiri . Karena kita ini sudah memasuki era global .

20160306_145439

“ Nah pada tahun 2017 yang akan datang pendidikan kita harus 12 tahun artinya semua warga Jepara lulus diharapkan bisa lulus SMA/MA. Dengan pendidikan itulah generasi kita nantinya bisa berkompensi di era global ini kalau tidak dipersiapkan sejak dini kita akan ketinggalan “, tambah Subroto yang cukup konsen dengan dunia pendidikan .

Selain pendidikan pelayanan kesehatan yang baik bisa meningkatkan kesejahteraan. Sebagai contoh bila orang tuanya sehat kerja akan lancar untuk memenuhi kebutuhan keluarga termasuk membiayai pendidika  anak-anaknya. Anaknya jika sehat sekolahnya juga rajin dan lancar sehingga bisa mengikuti pendidikan dengan baik. Namun sayang fasilitas kesehatan di Jepara ini masih kurang.

“ Untuk Puskesmas saja yang rasionya 1 puskesmas untuk 30.000 jiwa belum terpenuhi. Kita baru mempunyai 21 Puskesmas dan masih kurang harusnya di Jepara ini ada 38 Puskesmas. Nah Inilah yang harus kita benahi itu belum Rumah Sakitnya “, tambahnya

Demikian juga untuk infrastruktur masih banyak yang harus di benahi . Infrastruktur yang baik  tentunya akan bermuara kepada peningkatan ekonomi. Oleh karena itu sebagai Kepala Daerah yang bagus harus punya perencanaan yang baik pula . Nah untuk ke depannya marilah kita bersama-sama membenahi hal ini. “ Pada intinya jika ingin Jepara Maju dan lebih baik lagi dari sekarang harus ada pembenahan secara menyeluruh”, tukasn Subroto mengakhiri obrolan denga  kabarseputarmuria.com. (Pak Muin)

INILAH VIDEONYA