Demak- Dana desa yang digulirkan pemerintah tahun 2015 ini telah dirasakan manfaatnya oleh warga nelayan desa Kedungmutih kecamatan Wedung kabupaten Demak. Warga yang tinggal di RT 08 RW 03 yang terkenal dengan kampung nelayan tahun ini mendapat gelontoran perdana Dana desa untuk betonisasi jalan menuju ke pantai.

Dari papan informasi yang tertempel Dana Desa yang terserap untuk pembangunan jalan beton ini senilai Rp 263.951.524 . Adapun  panjang jalan yang dibetonisasi 280 meter dengan lebar 4 meter dan tebal beton 15 cm. Waktu yang dibutuhkan pada pembangunan jalan beton ini kurang lebih 3 bulan di mulai dari bulan Oktober

.20151111_051437

“ Alhamdulillah jalan pantai sepanjang tiga ratus meter kurang sedikit dari dana DD sudah selesai kami kerjalan. Jangka waktu pembangunan mestinya tiga bulan belum ada satu bulan pembangunan jalan ini sudah kelar “, tutur Hamdan Pj. Kepala Desa pada kabarseputarmuria.com

 

Hamdan mengatakan , desa Kedungmutih tahun ini mulai mengerjakan pembangunan phisik dari Dana Desa. Meski pencairanya belum sepenuhnya namun karena musim hujan  telah tiba tim pelaksana mencari dana talangan untuk menyelesaikan betonisasi jalan itu. Terutama semen satu bulan sebelum dana desa turun sudah kami pesan dengan dana talangan.

20151111_051542

“ Kita tidak ingin pembangunan yang dibiayai DD ini molor dan tidak tepat waktu pengerjaannya. Jadinya ya kita cari dana talangan sana sini agar musim hujan datang betonisasi sudah selesai “, tambah Hamdan.

Manfaat dari jalan beton ini cukup di rasakan oleh warga sekitarnya. Dulu sebelum dibeton jika musim hujan tiba jalan menuju pantai dan pabrik garam ini “mathol” licin. Nelayan yang keluar masuk kelaut kesulitan membawa hasil tangkapan. Begitu juga angkutan garam ke pabrik juga tersendat jika musim penghujan tiba.

“ Nah dengan selesainya betonisasi jalan pantai ini nelayan tidak kesulitan berangkat dan pulang dari laut. Angkutan garam ke pabrik atau keluar pabrik jadi lancar . Selain itu lingkungan kampung nelayan disini tidak kumuh lagi “, tambah Hamdan.

Sementara itu Arofik salah satu nelayan warga RT 08 RW 1 mengatakan selesainya jalan beton di rumahnya membuat transportasi penjualan hasil laut bisa lancar. Selain itu juga memperindah lingkungan kampung nelayan yang dahulunya kumuh jika musim penghujan tiba. (Muin)