Jepara – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jepara mulai membuka pendaftaran bakal calon kepala daerah pada Pemilu Serentak mulai hari ini Selasa 27 Agustus sampai dengan 29 Agustus 2024. Pada hari pertama pembukaan dari informasi yang didapatkan belum ada pasangan bakal calon yang mendaftarkan

“ Hari pertama pembukaan belum ada konfirmasi kedatangan pasangan calon “, kata Komisioner KPU Jepara  Muhammadun

Oleh karena itu  pihaknya akan menunggu  pendaftaran dari pasangan calon  yang telah mengkorrfirmasi kedatangannya .Pada  pada hari kedua (28/8), pasangan Nuruddin Amin  ( Gus Nung ) – M. Iqbal rencananya akan mendaftar. Waktunya antara pukul 12.00-14.00.

Sedangkan pasangan Calon Bupati Jepara 2024 yang lain yaitu Witiarso Utomo – M. Ibnu Hajar yang agendanya mendaftar pada hari terakhir (29/8). Waktunya antara pukul 12.00-14.00.

 

“Info terakhir agenda yang masuk ke kami itu baru dua pasangan calon . Apakah masih ada pasangan lain, kami masih melihat prosesnya. Berapapun pasangan calon tetap kami layani,” jelasnya saat memberikan keterangan di depan awak media, Senin (26/8).