Suasana Karnaval Budaya Haul Mbah Kopekke 604 Desa Sowan Kidul Jepara (Foto: Mts-MA Safinatul Huda)

Jepara – Warga desa Sowan Kidul kecamatan Kedung mempunyai tradisi yang masih dilestarikan sampai sekarang .Yaitu peringatan meninggalnya tokoh atau cikal bakal desa yang dikenal sebagai mbah Kopek Sentono.Mbah Kopek inilah yang diyakini warga sebagai tokoh yang mengenalkan agama Islam di desa Sowan Kidul.

Untuk memperingati dan terus mengenang jasa beliau Ahad 26/2/2023 diperingati Haulnya yang ke 604. Penemuan makam tersebut bersumber dari ulama setempat Kiai H.Masduki Ridwan yang seterusnya merawat makam dan juga menggelar Haul setiap tahun . Adapun makam mbah Kopek Sentono berada di sebelah Utara Masjid Jami ‘ desa Sowan Kidul.

Adapun bentuk karnaval yang digelar siang sampai sore hari menampilkan karnaval budaya dari warga desa Sowan Kidul dari berbagai kalangan. Mulai para siswa khususnya dari MTs dan MA Safinatul Huda , guru dan juga dari warga masyarakat. Selain pagelaran

Musik ada juga aneka pakaian adat . Tidak lupa pula gunungan yang dipikul beberapa warga. Dari karnaval yang digelar tampak kekompakan dan kerukunan antar warga. Apalagi acara karnaval ini vakum beberapa tahun karena Covid 19 sehingga acara pada hari ini benar benar meriah. Selain dilihat warga desa Sowan Kidul banyak pula warga lain desa yang melihat kemeriahan haul mbah Kopek Sentono ke 604.

Di tempat yang sama Camat Kedung yang diwakili Santoso,SE mengatakan kegiatan karnaval budaya di acara Haul ini jangan hanya sebagai simbul saja. Namun harus sebagai perwujudan pengembangan budaya di masyarakat . Jika terus dikembangkan acara ini sangat mbantu keberlangsungan pemberdayaan ekonomi warga setempat.

” Namun janganlah melupakan acara inti yaitu melestarikan atau nguri-nguri acara khaul Mbah kopek Sentono yang merupakan tokoh sentral warga desa Sowan Kidul “, tambahnya .

Achmad Makhali, S.E., M.Pd.  dan Sholikin, S.Ag., M.Pd. selaku Kepala Madrasah menginstruksikan seluruh Civitas Akademika MTs-MA Safinatul Huda mulai siswa, guru, dan karyawan turut serta mengikuti kegiatan Karnaval 2023 dalam rangka memperingati Haul Waliyullah Mbah Kopek Sentono Desa Sowan Kidul ke-604. Dengan  menunjukkan kreatifitas pada kegiatan karnaval kali ini.

Kegiatan tahunan ini merupakan bagian dari Penghormatan atas Jasa Leluhur Desa Sowan Kidul sekaligus menjaga dan melestarikan adat budaya bangsa Indonesia. (Muin)