Jepara – Momen ramadhan yang penuh berkah ini tidak disia-siakan oleh Pengurus KSU Mina Barokah Surodadi kecamatan Kedung kabupaten Jepara. Minggu sore (27/5) Koperasi yang berkantor di pinggir jalan raya Jepara – Kedungmalang menggelar acara buka bersama. Tujuan dari acara ini sebagai ajang silaturahmi sesama anggota dan juga sosialisasi kepada anggota tentang perkopersian.
“ Acara seperti Ini kita gelar sudah keempat kalinya . Acaranya yang utama adalah buka bersama ditambah sosialisasi kepada anggota baru tentang perkoperasian. Hari ini kita juga mengundang pejabat Dinas Koperasi Kabupaten “ ujar Sokhib Ketua KSU Mina Barokah pada kabarseputarmuria.
Sokhib mengatakan selain itu juga sebagai acara syukuran setelah menempati kantor baru yang baru saja dibangun. Itu semua berkat kerja keras para pengurus dan juga kesungguhan anggota dalam memenuhi kewajiban organisasi. Kini usaha KSU Mina Barokah tidak hanya simpan saja, namun unit unit lain terus di buka.
“ Ya memang yang utama adalah Simpan pinjam , namun kita tidak hanya SP saja masih ada unit lain misalnya jual beli garam , jual keperluan petambak ikan dan garam, serta yang baru kami buka adalah jasa transportasi “, tambah Sokhib.
Untuk jasa transportasi ini Koperasinya telah membeli dua unit kendaraan roda empat . Yang pertama adalah kendaraan Pick Up atau brondhol. Ini disediakan untuk anggota yang membutuhkan armada untuk angkutan barang. Nanti kita sewakan harian untuk angkut barang kemana saja. Untuk taripnya sementara ini dipatho Rp 250 ribu setiap harinya,
Satunya lagi adalah kendaraan roda jenis elf long untuk penumpang . Mobil ini koperasinya membeli baru dengan harapan membuat pelanggan nyaman. Mobil ini juga di rentalkan utamnya untuk anggota yang ingin mobiling keluar kota. Misalnya untuk Ziarah , silaturahmi dan juga pariwisata. Untuk sewa hariannya sekitar Rp 800 ribu setiap harinya.
“ Kita kan Badan Hukumnya KSU oleh karena itu kita harus menghidupkan unit unit lain untuk melayani anggota , monggo anggota yang ingin sewa dipersilakan kita juga melayani non anggota yang penting pas kosong tidak dipakai “, tambah Mbah Sokhib
Untuk keperluan petambak garam saat ini KSU Mina Barokah menyediakan geomembran beberapa jenis . Anggota bisa membeli secara kontan jika mempunyai uang. Namun jika tidak ada uang koperasi menyediakan fasilitas kredit untuk pembelian geomembran ini. Jika mulai panen bisa dicicil.
Acara buka bersama yang dihadiri sekitar 175 anggota ini berlanngsung tertib dan lancar. Hadir dalam kesempatan itu Kabid Koperasi UMKM dan Pengelolaan Ibu Rumiyati Wahyuningsih . Dalam kesempatan itu ia berpesan kepada seluruh anggota untuk ikut serta dalam pemupykan modal koperasi . Karena Koperasi dari anggota oleh anggota dan untuk anggota . Jika koperasi besar dan untuk banyak semua akan kembali ke anggota.
“ Saya lihat KSU Mina Barokah ini salah satu Koperasi yang sehat dan maju, kantornya bagus anggotanya juga lumayan banyak. Tidak banyak koperasi yang bisa seperti ini mengundang anggotanya untuk buka bersama”, kata Kabid di depan anggota KSU Mina Barokah Surodadi kedung Jepara. (Muin)