Jepara – Kerusakan infrastruktur jalan di Jepara juga terjadi di desa Kuanyar kecamatan Mayong . Kerusakan terparah di jalan masuk desa Kuanyar yang melewati Kreteg Renteng. Jalan sepanjang dua kilometer ini kubangannya cukup dalam . Jika hujan tiba jalan ini mirip sawah atau kubangan kerbau.
“ Kondisi seperti ini sudah setahunan lebih , awalnya lubangnya kecil-kecil namun setelah dilewati truk dum pengangkut tanah . Lubangnya semakin lebar dan semakin menganga seperti kolam “, kata Fakhrudin As’ari warga desa Kuanyar pada kabarseputarmuria.com
Fahrudin mengatakan , memang beberapa waktu sduah ada perbaikan . Namun hanya menambal saja dengan sirtu . Ketika hujan datang tambalan itupun hancur lagi. Ketika dilewati truk dum puluhan kali setiap hari jalan itupun rusak kembali.
Untuk memberi tanda agar tidal mencelakai warga yang lewat. Kubangan atau lubang yang besar di beri rambu-rambu berypa tanaman pisang. Hal ini ditujukan untuk keselamatan warga. Setiap hari jalan ini cukup ramai dilewati warga yang bekerja di luar desa.
Sebenarnya warga ingin agar truk dump tidak melewati jalan ini. Namun karena jalan ini merupakan jalan terdekat truk dump pengangkut tanah . Maka hal ini urung dilakukan oleh warga. Status jalan ini bukan jalan desa sehingga warga tidak punya hak penuh.
“ Kalau truk dump tidak lewat jalan ini mungkin tidak parah seperti ini. Namun karena jalan ini jalan pintas sehingga sopir tetap lewat jalan ini meski kondisinya rusak. Lewat Mayong justru menemui jalan rusak juga cukup panjang “, tambah Fahrudin.
Fahrudin berharap pemerintah kabupaten Jepara segera memperbaiki jalan ini . Yang diharapkan warga adalah jalan beton karena jalan beton lebih awet jika dibandingkan jalan aspal. Perbaikan dengan cara penambalan hanya bertahan sebentar. Hujan datang jalanpun kembali berlubang.
Selain jalan tembus menuju desa Kuanyar via kreteg Renteng. Kerusakan jalan di desa Kuanyar juga terjadi di dalam desa mulai dari desa Teluk sampai dengan desa Tiga Juru. Jalan ini juga banyak lubang besar sehingga menganggu aktifitas pengendara setiap harinya. Jika hujan menimbulkan kubangan air dan jalanpun licin. (Muin)