Jepara – Jalan raya desa Sowan Kidul kecamatan Kedung tepatnya di sebelah Utara jembatan perbatasan desa saat ini kondisinya sulit dilewati. Jalan berlubang besar yang belum ada perbaikan ini kini menjadi kolam yang lebar. badan jalan tidak kelihatan lagi. Sehingga poengendara terutama Sepeda motor yang lewat harus menepi ke tepi tanggul. Hal ini membuat kesulitan para pengendara karena jalan licin.
Kerusakan jalan ini sudah lebih dua tahun namun belum ada perbaikan. Meskipun warga sekitar jalan telah melaporkan kondisi jalan ini kepada fihak terkait. Sehingga beberap bulan yang lalu karena kekesalan warga jalan ini ditanami pohon pisang sebagai simbol protes terhadap kondisi jalan yang rusak di desanya. Namun hingga msuim penghujan tiba belum ada realisasinya.
Akifin salah satu pengendara yang melewati jalan ini mengataka. Jalan raya desa Sowan Kidul ini adalah salah satu jalan alternatif dari Demak menuju kota Jepara. Warga Demak khususnya yang bertempat tinggal di kecamatan Wedung jika akan menuju ke kota Jepara kebanyakan lewat jalan raya ini. Kondisi ini cukup mengganggu terutama [pengendara sepeda motor.
” Gimana ya jalan in i jalan alternatif saya jika mau ke kota Jepara , meski kayak begini ya gimana lagi . Sudah setahun lebih belum ada perbaikan setiap hari saya lewat jalan ini “, tutur warga desa Bungo kecaeaman Wedung kabupaten Demak.(Muin)