Jakarta – Desa Merdeka :  Saat berlangsungnya deklarasi Gerindra di DPP Gerindra dengan beberapa organisasi yang mengurusi persoalan desa, terdapat masukan dari Asosiasi Kepala Desa (AKD) untuk dibentuk Menteri Negara Urusan Desa. Samari selaku ketua AKD menjelaskan, harus ada menteri yang mengurusi urusan desa.

“Segera sejahterakan masyarakat di desa, infrastruktur kurang memadai di desa, pengangguran, akses kesehatan tidak terlayani ada di desa. Maka saya yakin yang berjalan akan seperti yang sudah-sudah jadi perlu dibentuk Menteri Negara Urusan Desa,” kata Samari di Deklarasi Komitmen Partai Gerindra Untuk Pembangunan Desa, di Harsono, Jakarta Selatan, Sabtu (26/10/2013).

Secara langsung mendengar komitmen Partas Gerindra yang akan membantu pembangunan desa, 100 persen AKD mendukung apa yang dicanangkan Gerindra. “Sedikitpun tidak ada keraguan,” ujarnya.

Menanggapi usulan AKD, Kepala Dewan Pembina Parta Gerindra, Prabowo Subianto menuturkan dirinya tertarik akan usulan dari AKD terkait Menteri Negara Urusan Desa. Menurutnya semakin pentingnya desa tidak ada salahnya jadi tingkat menteri.

“Mungkin nanti istilah Menteri pembangunan pedesaan, kata Prabowo usai Deklarasi Komitmen Partai Gerindra Untuk Pembangunan Desa

Prabowo menekankan, 80 persen rakyat tinggal di desa, kenapa tidak diperuntukkan menteri khusus untuk desa. Dan untuk sekarang masih masuk Dirjen Kementrian Dalam Negeri, dan tidak ada salahnya nantinya diganti dalam bentuk menteri. (detik)