Demak – Warga Demak dikenal sebagai pekerja keras banyak profesi ditekuni salah satunya adalah Mas Arif Warga Gebangarum kecamatan Bonang .Selama 9 tahun menekuni pekerjaan sebagai penjual roti keliling. Dengan naik sepeda motor ia menawarkan roti dagangannnya dari pasar satu ke pasar lain. Dari kantor satu ke kantor lainnya tidak hanya Demak saja namun Jepara , Kudus hingga sampai Juana Pati.
” Sebelum kerja jualan roti keliling saja kerja di pabrik mebel di jalan Demak – Semarang. Sebenarnya pabrik SS sudah berdiri 4 tahunan sebelum saya bergabung dan kalau dihitung saya 9 tahun saya jualan roti keliling lebih bebas dan tidak terkekang seperti kerja di pabrik “, kata Arif pada kabarseputarmuria Sabtu 21/1/2023
Arif mengatakan berjualan keliling Roti produk S3 Sumber Rejo ia rasakan lebih prospektif dari terus bekerja di pabrik. Awalnya ia sempat ragu berhenti apa terus jalan namun ia tetap semangat berjualan .Perlahan lahan usahanya semakin maju asalnya bawa 1 box naik 2 box dan kini rata rata 3 box kalau ramai nyampai 4 box. Selain pasar pasar tradisional ia tak malu menawarkan roti ke kantor atau sekolah.
” Yang namanya jualan ya harus berani promosi yang terpenting adalah menjaga kesopanan.Jika boleh masuk ya kita masuk kalau tidak boleh juga nggak apa apa. Kalau di pasar sih kita tinggal masuk dan tawarkan dagangan kita .Roti yang saya jual mulai dari Rp 3.500 – 20 ribuan “, tambah Mas Arif.
Membuka usaha sendiri berjualan Roti keliling menurut Arif penghasilannya lebih banyak dibandingkan kerja pabrik. Kerja di pabrik gaji kenaikannya lambat karena UMR naiknya tidak begitu besar sehingga hidup stagnan saja. Namun dari berjualan roti keliling ini ia bisa menabung sedikit sedikit sehingga bisa membangun rumah dan membiayai keluarganya.
” Penghasilan kotor seharinya ya Rp 150bribu kalau di rata rata dapat .Namun jika ada pesanan bisa lipat dua kali bahkan tiga kali setelah dipotong bensin dan makan kalau di rata rata ya masih dapat Rp 100 ribu “, kata Mas Arif lagi.
Intinya orang berusaha menurut Mas Arif jangan patah semangat jika ada kesulitan. Selain itu jangan malu menawarkan dagangan ke siapapun siapa tahu ada yang butuh.Selain itu juga jujur dalam berjualan baik itu kualitas barang dan juga harganya .Selain itu pembayaran ke pabrik diutamakan sehingga terus dapat dagangan.( Muin )