Jepara – Kondisi lampu penerangan jalan tenaga surya yang di pasang di sepanjang jalan raya mulai Desa Kedungmalang – Semat saat ini kondisinya banyak yang mati . Hampir separuh lampu dengan tiang yang besar menggunakan panel surya ini sudah tidak berfungsi lagi. Hal ini cukup mengganggu pengendara yang setiap harinya melewati jalan ini.

Lampu tenaga surya proyek aspirasi salah satu partai politik ini sangat bermanfaat bagi pengendara yang setiap hari lewat jalan tembus Jepara – Semarang via Wedung. Namun seiring dengan berjalannya waktu satu dua lampu mulai padam . Entah karena peralatannya yang rusak atau sebab yang lain. Sehingga saat ini kondisinya hampir separuhnya mati jika malam hari.

Lampu Lampu jalan bertenaga surya ini mulai dipasang di sepanjang jalan desa Kedungmnalang , dilanjutkan desa Kalianyar , Surodadi , Panggung, Bulak Baru, Tanggul Tlare sampai dengan desa Semat. Dengan padamnya beberapa lampu itu membuat kurang nyamannya warga yang lewat. Jika itu dibiarkan lama khawatir akan terjadi tindakan kejahatan.

“  Kalau lampu jalan yang memakai tenaga listrik biasanya lapor ke Dinas Perhubungan Jepara . Soalnya lampu sebelah rumah bertenaga listrik beberapa lama mati. Kemudian ada yang lapor ke Jepara meskipun menunggu lama akhirnya diperbaiki dan bisa kembali nyala . Kalau yang surya ini tidak tahu lapor ke siapa “, kata Sokip warga Desa Surodadi pada kabarseputarmuria. ( Muin )