Jepara – Salah satu obyek wisata ziarah di Jepara yang saat ini mulai menerima peziarah adalah Makam Sultan Hadirin dan Ratu Kalinyamat Di desa Mantingan kecamatan Tahunan kabupaten Jepara . Meski masih dalam situasi Covid 19 namun tempat yang dikeramatkan ini sudah menerima para peziarah yang ingin “nyekar” ke makam Petinggi Jepara waktu dulu.
Makam yang terletak di belakang Masjid yang juga peninggalan kebudayaan Islam ini mulai menerima peziarah setelah lama sepi karena pandemic covid 19 yang menerpa negara Indonesia. Meskipun pintu utama makam masih digembok namun peziarah masih bisa berdo’a di teras luar makan dengan khusuk.
Amin salah satu petugas penerima tamu atau peziarah di Makam Ratu Kalinyamat Mantingan pada kabarseputarmuria mengatakan , Makam sudah dibuka untuk umum beberapa hari yang lalu. Namun protocol kesehatan covid masih diterapkan jika berziarah ke makam ini selain memakai masker , jaga jarak dam diharapkan untuk mencuci tangan sebelum memasuki area makam.
Jumlah pengunjung atau peziarah belum seramai dengan kondisi sebelum covid 19 . Namun setiap hari ada perkembangan jumlah peziarah yang bisa dipantau di buku tamu . Mereka datang tidak hanya dari area seputar Mantingan saja. Namun beberapa peziarah mulai datang dari luar Jepara , bahkan ada yang datang dari Jakarta , Jawa Timur dan juga Jawa Barat.
“ Kalau warga disini biasanya berziarah di hari Kamis sore atau Jum’at pagi . Kalau peziarah dari luar kota waktunya tidak tentu biasanya mereka datang ke sini sebagai rangkaian ziarah ke makam makam wali lainnya “, kata Pak Amin di pendopo kecil depan pintu masuk makam.(Muin)