Jepara – Salah satu obyek Wisata ditengah kota Jepara adalah Museum Kartini . Bangunan Museum ini tepatnya disebelah Utara Alon Alon kota.Sehingga jika anda sedang berlibur atau berkunjung di kota ukir ini tidak ada ruginya anda mampir di Museum ini .Apalagi jika tidak hari Minggu atau hari Libur nasional tak ada tiket masuk alias gratis tidak berbayar.
” Kalau hari Senin – Jum’at tak ada karcis masuk di Museum Kartini ini , tetapi untuk hari Sabtu,Minggu dan hari libur tiketnya untuk anak anak Rp 5 ribu dan Dewasa Rp 8 ribu “, kata mbak mbak penjaga Museum Kartini pada kabarseputarmuria Rabu ( 23/1 ) .
Dari penampilannya museum Kartini sekarang jauh lebih bagus dibandingkan dulu karena habis direnovasi.Bagian luarnya tampak gambar gambar yang menarik dan bisa untuk foto foto Selfi para pengunjung. Bagian dalamnya juga bersih dan benda benda bersejarah baik foto dan lainnya ditata dengan baik. Setiap foto ada keterangannya sehingga para pengunjung bisa mendapatkan informasi tentang sejarah Kartini lebih jelas.
Di dalam ruangan pertama selain gambar tentang kehidupan Kartini dan keluarganya. Juga ada beberapa benda peninggalan RA Kartini misalnya meja , karya tangan dan juga tulisan tulisan yang dibukukan manjadi buku yang berjudul habis gelap terbitlah terang yang fenomenal itu.
Ruangan kedua berisi tentang benda benda bersejarah yang ditemukan di Jepara. Misalnya ada mata uang kuno ,keramik keramik dan juga batu batu kuno semisal Yoni dan Lingga. Selain itu di ruangan ini juga ada tulang ikan raksasa yang di sebut ikan Joko Tuo yang terdampar di Karimunjawa.Ikan ini sudah langka sehingga tulangnya dijadikan kenangan di Museum Ini.
Sedangkan ruangan ketiga namanya DARES SALAM yang berisikan tentang kisah kakak RA Kartini yang bernama RMP Sosro Kartono .Sosro Kartono selain penggerak kebangsaan Indonesia pada waktu itu .Ia dikenal sebagai ahli spiritual yang bisa menyembuhkan berbagai penyakit dengan media air putih. Sehingga dalam ruangan itu ada benda benda peninggalan Sosro Kartono yang digunakan sebagai media penyembuhan dan juga laku spiritual.
Itulah hasil investigasi dan kunjungan kabarseputarmuria ke Museum RA Kartini Jepara di Utara Barat Alon Alon Jepara.Bagi anda yang belum pernah berkunjung ke tempat ini anda bisa datang bersama putri putri anda untuk belajar sejarah tentang perjuangan ibu kita RA Kartini. Bagi para bapak ibu guru juga berkenan datang ke tempat ini mengajak siswa siswinya agar lebih faham tentang sejarah Ibu kita Kartini .(Muin).