Jepara – Musim hujan memang membuat kerusakan jalan bertambah parah salah satu ruas jalan yang kini banyak lubang adalah Jalan Raya Sowan Kidul – Pecangaan. Jalan Sepanjang tiga kilometer ini separuhnya belum di betonisasi. Nah pada bagian yang belum di betonisasi inilah yang mengalami kerusakan parah.

Kerusakan jalan tembus menuju ke Pecangaan lewat area persawahan ini berawal dari perempatan desa Sowan Lor . Kerusakan jalan berupa lubang-lubang yang berair. Mulai dari yang dangkal sampai yang dalam. Kerusakan jalan ini terasa jika hujan turun. Pengendara harus ekstra hati-hati.

Setiap harinya jalan raya Sowan Lor – Pecangaan ini cukup ramai dilewati kendaraan roda 2 maupun roda 4. Mereka adalah warga sekitar Sowan Lor yang ingin menuju ke Pecangaan dengan cepat. Diantaranya warga desa Tedunan, Karangaji,Panggung, Surodadi dan juga Kalianyar.

Jalan Raya yang membelah persawahan desa Pecangaan Kulon, Troso ,Ngeling dan Sowan Lor ini sudah separuh di betonisasi. Yang rusak parah adalah jalan yang belum mendapatkan giliran untuk di betonisasi . Oleh karena itu warga berharap jalan yang rusak ini segera di perbaiki.

Haji Nuri warga desa Pecangaan Kulon menuturkan jalan raya Sowan Lor – Pecangaan Kulon ini satu-satunya jalan yang digunakan oleh petani untuk mengangkut gabah jika panen. Oleh karena itu jalan ini diharapkan untuk diperbaiki agar kendaraan roda 4 nyaman melewati jalan ini.

“ Jika jalan ini bagus kondisinyan biaya angkut gabah jadi murah, selain itu juga banyak penebas padi yang datang kemari sehingga harga panen bisa bersaing karena banyaknya pembeli yang datang ke temapat ini “kata Haji Nuri yang menggarap sawah di pinggir jalan yang rusak.(Muin)