Jepara – Di Desa Surodadi bisa ditemukan produk kerajinan Kaligrafi Kuningan, disana ada tiga bersaudara yang merintis sebuah kerajinan yang dibuat dari kuningan, dibentuk menjadi tulisan kaligrafi arab membentuk Jam dinding, miniatur pintu Ka’bah dan bentuk lainya sesuai pesanan pasar saat ini,

Desa Surodadi adalah salah satu desa di Kecamatan Kedung Kabupaten Jepara. Letak desa ini jika dari Kota Jepara berada kurang lebih 7 Km, Kerajinan Kaligrafi Kuningan ini dimulai sejak tahun 1992, Bapak Safrudin memulai kerajinan ini berawal dari keahlian yang dia dapat secara otodidak saat berkunjung ke tempat temanya seorang pengrajin kuningan, selama dua hari disana Pak Safrudin sudah bisa menyerap ilmu mengrajin kuningan ini.

Kemudian sesampai dirumah Pak Safrudin ingin mengembangkan usaha kuningan ini dengan mengajak dua adiknya Pak Saifulloh dan Pak Sayafi’i yang berjiwa seni dalam bidang menulis kaligrafi kemudian dikembangkanlah secara nyata ide membuat kuningan kaligrafi dari seng kuningan menjadi sebuah produk yang layak untuk dipasarkan.

Berkembangnya Kerajinan yang diusung tiga bersaudara ini sampai pada tahun 1994 mendapat undangan dari PT INTI rekomendasi dari Dinas Indagkop untuk pembinaan dan pelatihan dan mendapatkan modal 10jt, kemudian mengikuti pameran di Festival Istiqlal yang ke 2, dari festival itu dapat banyak sekali undangan dari BUMN yang lain seperti PT POS, Pertamina, Askes dan BUMN lainya, dan mengikuti banyak event pameran di Jakarta dan kota lainya produknya selalu habis di pameran mulai dari larisnya penjualan dan barter dari pengrajin lainnya.

Kegiatan pembuatan kuningan ini dari bahan mentah kuningannya diperoleh dari Surabaya dan Jogjakarta kemudian baru diolah menjadi karya seni yang sangat indah berupa kaligrafi, untuk pemasaran Pak Safrudin dan kedua adiknya mengenalkan produknya melalui pameran dan menyebarkan brosur bergambar menarik beserta harganya, untuk penjualanya sampai Sumatra, Semarang, Surabaya, Malang dan Jakarta juga terkenal sampai ke luar negeri seperti Malaysia, Taiwan, Eropa dan Jerman.

Titik puncak kejayaan Kerajinan Kuningan yang dikelola oleh Pak Safrudin dan 22 karyawanya ini pada tahun 2002 saat beliau terpilih dan diangkat sebagai kepala desa Surodadi dan kemudian memberikan usahanya ini untuk dikelola oleh adik-adikya sampai sekarang.(Sumber: Jeparakab.go.id )

Haji aman dan lancar bersama KBIH ” Al-Firdaus” Jepara Hubungi 085 290 375 959

TOKO BUKU DAN KITAB ONLINE

BUKU PRIMBON LENGKAP

TOKO BUKU DAN KITAB SUPER LENGKAP

ALAT TAMBAL BAN ELECTRIC

ALAT TAMBAL BAN BAKAR SUPER CEPAT

MENCUCI TANPA SABUN  SUPER HEMAT 

MAINAN MURAH SERBA 1000 RUPIAH