Jepara – Dalam rangka menyebarluaskan informasi terhadap penyelenggaraan Pemilihan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Jepara dan Gubernur dan Wakil Jateng tahun 2024. Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pecangaan mengadakan Sosialisasi kepada warga masyarakat di Pasar Kuliner Jalan Perikanan. Selain menyebarkan brosur juga mengadakan hiburan orgen Tunggal.
Ketua PPK Pecangaan Ahmad Rudi pada kabarseputar muria mengatakan , tujuan Sosialisasi adalah meberikan informasi kepada masyarakat utamanya pemilih tentang pelaksanaan Pemilu kada serentak pada hari Rabu tanggal 27 Nopember 2024 . Diharapkan semua warga masyarakat yang sudah mempunyai hak pilih untuk menggunakan hak pilihnya secara bijaksana.
“ Dengan sosialisasi ini kita berharap warga yang mempunyai hak pilihnya bisa menggunakan hak pilihnya dengan baik. Sehingga mereka bisa berbondong bondong datang ke TPS pada hari H pelaksanaan Pilkada Serentak pada tanggal 27 Nopember 2024. Dengan mereka datang diharapkan partisipasi pemilih dapat meningkat dalam tahun 2024 ini “, kata Rudi didampingi beberapa personil PPK Pecangaan.
Sosialisasi yang diselenggarakan di area pasar kuliner pagi jalan Perikanan Pecangaan Kulon cukup meriah karena ada gelaran hiburan berupa orgen Tunggal yang menjadi kegemaran warga. Di sela sela hiburan untuk warga PPK Pecangaan meberikan himbauan kepada warga untuk menggunakan hak pilihnya pada tanggal 27 Nopember 2024.
Selain itu juga memberikan informasi tentang pasangan calon yang akan berlaga dalam gelaran pilkada Jerpara dan Pilkada Jateng. Untuk Pasangan Calon Bupati Jepara adalah No Gus Nung – Iqbal dan No 2 Wiwit – Ibnu Hajar. Sedangkan Pasangan calon Gibernur Jateng No Andika – Hendi dan No 2 Lutfi- Taj Yasin. (Pak Muin)